MENUMBUHKAN KESADARAN MASYARAKAT DI ERA NEW NORMAL DALAM RANGKA PENINGKATAN IMUNITAS

  • Arik Susanti Pendidikan Bahasa Inggris, Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Negeri Surabaya
  • Anis Trisusana Pendidikan Bahasa Inggris, Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Negeri Surabaya
  • Ririn Pusparini Pendidikan Bahasa Inggris, Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Negeri Surabaya
  • Esti Kriniasih Pendidikan Bahasa Inggris, Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Negeri Surabaya
  • Rahayu Kuswardani Pendidikan Bahasa Inggris, Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Negeri Surabaya
  • Inda Nur Abiddah Pendidikan Bahasa Inggris, Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Negeri Surabaya
Keywords: kesadaran, masyarakat, era, new, normal

Abstract

Saat ini, hampir semua negara di dunia, termasuk Indonesia, sedang menghadapi wabah pandemi
Corona Virus Disease 2019 (Covid-19). Dengan kondisi ini perlu ada peningkatan kekebalan tubuh
(imunitas) pada warga masyarakat untuk mencegah tertularnya penyakit Covid-19. Akan tetapi,
kecukupan nutrisi untuk memperkuat imunitas (daya tahan tubuh) ini sulit untuk dipenuhi selama
masa pandemi Covid-19. Ini dikarenakan menurunnya daya beli dan konsumsi masyarakat akibat
ketidakstabilan ekonomi dengan diberlakukannya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB),
termasuk bagi warga terdampak Covid-19 di lingkungan kampus Universitas Negeri Surabaya Lidah
Wetan yang sebagian besar mempunyai mata pencaharian di sektor informal seperti tukang ojek
online, pedagang kaki lima, cleaning service, dan juga mahasiswa rantau. Untuk itu, kegiatan
pengabdian ini fokus pada pelaksanaan pembagian paket sembako gratis kepada warga terdampak
Covid-19 di lingkungan kampus Universitas Negeri Surabaya Lidah Wetan, Surabaya dan
melakukan sosialisasi kepada warga masyarakat Lidah Wetan di masa new normal. Dengan kegiatan
ini diharapkan, warga dapat memiliki imunitas yang baik sehingga dapat terhindar dari Covid-19.

Published
2020-10-05