KAJIAN LITERATUR MENGENAI DAMPAK KOMITMEN ORGANISASI PADA KINERJA KARYAWAN DI SUATU PERUSAHAAN

  • Adisti Dian Safitri Psikologi, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Surabaya
  • Cici Fauziah Agustin Psikologi, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Surabaya
Keywords: Komitmen organisasi merupakan salah satu hal yang penting dalam sebuah organisasi karena memberikan pengaruh yang signifikan di dalam organisasi. Adanya komitmen organisasi dibutuhkan terutama saat organisasi tempat karyawan bekerja mengalami masalah, seperti dalam krisis ekonomi yang disebabkan tingginya persaingan dalam bisnis ekonomi di dunia. Komitmen organisasi tentu akan berdampak pada aspek lain, yaitu seperti kepuasan kerja dan tingkat turnover pada organisasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana dampak komitmen organisasi karyawan dan membandingkan dampak yang diberikan komitmen organisasi karyawan dengan variabel lain yang ada di dalam organisasi. Penelitian ini menggunakan metode studi literatur dengan mengkaji sebanyak enam artikel jurnal yang membahas mengenai komitmen organisasi. Hasil kajian literatur penelitian ini menunjukkan bahwa komitmen organisasi memberikan pengaruh yang signifikan di seluruh ruang lingkup dalam organisasi. Komitmen organisasi diperlukan baik bagi karyawan maupun organisasi agar dapat mencapai tujuan dari organisasi tersebut. Suatu organisasi dapat meningkatkan komitmen organisasi pada karyawannya dengan cara memberikan kepuasan kerja pada karyawan. Kepuasan kerja memberikan pengaruh secara positif pada komitmen organisasi.

Abstract

Komitmen organisasi merupakan salah satu hal yang penting dalam sebuah organisasi karena
memberikan pengaruh yang signifikan di dalam organisasi. Adanya komitmen organisasi dibutuhkan
terutama saat organisasi tempat karyawan bekerja mengalami masalah, seperti dalam krisis ekonomi
yang disebabkan tingginya persaingan dalam bisnis ekonomi di dunia. Komitmen organisasi tentu
akan berdampak pada aspek lain, yaitu seperti kepuasan kerja dan tingkat turnover pada organisasi.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana dampak komitmen organisasi karyawan dan
membandingkan dampak yang diberikan komitmen organisasi karyawan dengan variabel lain yang
ada di dalam organisasi. Penelitian ini menggunakan metode studi literatur dengan mengkaji
sebanyak enam artikel jurnal yang membahas mengenai komitmen organisasi. Hasil kajian literatur
penelitian ini menunjukkan bahwa komitmen organisasi memberikan pengaruh yang signifikan di
seluruh ruang lingkup dalam organisasi. Komitmen organisasi diperlukan baik bagi karyawan
maupun organisasi agar dapat mencapai tujuan dari organisasi tersebut. Suatu organisasi dapat
meningkatkan komitmen organisasi pada karyawannya dengan cara memberikan kepuasan kerja
pada karyawan. Kepuasan kerja memberikan pengaruh secara positif pada komitmen organisasi.

Published
2020-10-05