DINAMIKA RELIGIUSITAS PELAKU FWB (FRIEND WITH BENEFIT): STUDI KASUS DI KAMPUS ISLAM

  • Nisrina Nurika Agustin Universitas Negeri Surabaya
Keywords: FWB, dinamika, religiusitas

Abstract

FWB atau Friends With Benefit sendiri merupakan pola hubungan yang menggabungkan keintiman psikologis persahabatan dengan keintiman seksual hubungan romantis sambil menghindari label ‘‘romantis”. Pendidikan agama dan nilai moral sering kali direkomendasikan sebagai solusi dalam mengurangi perilaku seks bebas, khususnya fwb. Namun, tak dapat dipungkiri terdapat pula pelaku FWB dari komunitas islam seperti mahasiswa yang berkuliah di kampus islam. Penelitian ini bertujuan memahami bagaimana dinamika religiusitas pelaku FWB yang berkuliah di kampus islam. Metode yang digunakan adalah studi kasus dengan 1 partisipan utama dan 1 significant other. Penelitian ini dapat mengungkap 4 tema yang mempengaruhi partisipan untuk menjalani hubungan FWB yaitu lingkungan pergaulan, konflik moral terkait perilaku seks bebas, pengalaman keagamaan, dan kebutuhan akan cinta kasih.

Published
2019-12-13